Contributors

Don't miss

Tuesday, April 27, 2010

Ulama Diminta Sikapi Buku Abuya


By on 4/27/2010 07:22:00 AM

Ketua Umum Forum Ulama Umat Islam (FUUI) KH Athian Ali M Dai meminta para ulama untuk berdiskusi dan mengeluarkan statement yang mudah dipahami umat. Menurut Athian, saat ini banyak kasus seseorang yang tiba-tiba mengaku Tuhan.

“Kita berharap diskusi antar-ulama. Dalam hal ini, ulama seharusnya segera mengeluarkan statement yang mudah dipahami umat,” kata Athian menyikapi kemunculan buku Tsunami membuktikan Abuya Putra Bani Tamim (Satria Piningit) yang ditulis oleh Ibu Hatijah Aam.

Athian mengatakan, apa yang ditulis dalam buku itu jelas menyimpang. Sebab, kata dia, tidak ada makhluk yang menciptakan sesuatu, seperti tsunami. Ini hal yang mendasar. Dia tidak lagi memposisikan diri sebagai manusia, tapi sebagai Tuhan yang menciptakan, kata Athian.

Sementara Dr Ing Gina Puspita, salah seorang doktor yang ikut memberikan kata pengantar mengatakan, buku tersebut ditulis hanya dalam waktu satu minggu, namun menceritakan apa yang telah Abuya buat sejak lama.

“Ini kan ditulis secara ajaib. Buku ini ditulis dalam waktu seminggu, tapi menceritakan yang telah Abuya buat secara lama. Setelah tsunami ditunggu enam tahun, Abuya membangun Aceh kembali, barulah Abuya tulis buku ini,” kata Gina, usai bedah buku tersebut, akhir pekan lalu.

Dia menambahkan, melalui buku tersebut, Abuya ingin masyarakat paham dari awal terjadi tsunami. Sebulan setelah tsunami, dia menulis buku ini. “Setelah enam tahun, Abuya sendiri mendorong masyarakat untuk membangun Aceh,” kata Gina.

Pemimpin Spritual Global Ikhwan Abuya Asaari Muhammad Tamimi kembali bikin geger. Dia mengklaim telah mendatangkan tsunami di Aceh pada 26 Desember 2004 silam. Pengakuan itu dituangkan Abuya dalam sebuah buku berjudul Tsunami membuktikan Abuya Putra Bani Tamim (Satria Piningit) yang ditulis oleh Ibu Hatijah Aam.

Dalam buku setebal 83 halaman itu, Abuya disebutkan telah membongkar kembali khasanahnya untuk mengatakan bahwa tsunami adalah ciptaannya, atas seizin Allah. Tsunami dan kesannya kini, adalah hasil doa dan perkataan Abuya Asaari kepada Aceh.

”Allah lah yang mentakdirkan semua itu berlaku di tangan Abuya Asaari. Dan ketahuilah lagi bahwa dengan tsunami ini Abuya Asaari akan memberikan pukulan maut kepada barat khususnya Amerika,” tulis Hatijah dalam buku itu. []

Sumber berita & foto: okezone.

Quotes from 12 Imams

Mencintai keindahan adalah fitrah. Sampaikan keindahan Ahlul Bait dan keindahan ajaran mereka dengan cara yang indah. "Kalau manusia mendengar keindahan ucapan-ucapan kami, niscaya mereka akan mengikuti kami" (Imam Ridha as).

0 comments:

Post a Comment