Contributors

Don't miss

Sunday, May 31, 2015

Nisfu Sya’ban, Prolog Hubungan Batin dengan Imam Mahdi


By on 5/31/2015 07:35:00 AM

12 Imam ~ Terdapat hari-hari besar Islam yang memiliki peran signifikan dan menentukan dalam kehidupan manusia.
 
Salah satu hari besar Islam tersebut adalah hari kelahiran Imam Mahdi as sebagai sang juru penyelamat umat manusia dari setiap bentuk kezaliman dan kegulitaan. Sang juru penyelamat yang diyakini Syiah ini sudah dilahirkan ke dunia dan memiliki keistimewaan dan kriteria-kriteria khusus.
 
Malam Nisfu Sya’ban menyimpan makrifat dan kecintaan khusus yang sangat mendalam kepada Imam Zaman as. Tentu, pesta hari ulang tahun kelahiran beliau ini jangan sampai hanya terbatas pada pesta fora semata. Semua itu akan menjadi bernilai apabila dibarengi dengan komitmen tanggung jawab atas segala tugas yang kita emban. Tentu, pesta semacam ini bisa menjadi sebuah prolog untuk membangun sebuah hubungan batin dengan beliau.
 
Salah satu tugas penting kita sekarang ini adalah mempersiapkan lahan yang tersedia supaya masyarakat kita lebih mengenal jati diri dan kriteria Imam Mahdi as. Pesta Nisfu Sya’ban akan bernilai bagus apabila disertai dengan pengenalan yang benar terhadap beliau. Mengagungkan syiar-syiar agama membuktikan bahwa kita merasa bahagia dengan kelahiran beliau dan kita juga berharap beliau akan muncul kembali guna menebarkan seluruh keadilan di seantero semesta. Dengan kelahiran beliau, seluruh makhluk yang sedang menunggu kebebasan akan merasa berbahagia.

Sumber : Reportase islam

Quotes from 12 Imams

Mencintai keindahan adalah fitrah. Sampaikan keindahan Ahlul Bait dan keindahan ajaran mereka dengan cara yang indah. "Kalau manusia mendengar keindahan ucapan-ucapan kami, niscaya mereka akan mengikuti kami" (Imam Ridha as).

1 comments: